by

IKA Taekwondo Polipangkep Gelar Mubes

POLIPANGKEP.AC.ID, Pangkep- Ikatan Alumni (IKA) Taekwondo Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan (Polipangkep) menggelar Musyawarah besar (Mubes) yang digelar di Hotel Almadera, 19 April 2025.

Mubes ini mengusung tema “Bersatu dalam Sinergisitas, Bersama dalam Kontribusi,” yang menjadi momentum penting bagi para alumni untuk mempererat silaturahmi sekaligus menentukan arah organisasi ke depan.

Mubes ini dihadiri oleh Ketua Umum Taekwondo Sulawesi Selatan, Wakil Direktur Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Sekjen IKA Polipangkep, Pembina Taekwondo dan Pengurus IKA dari berbagai angkatan. Dalam suasana penuh keakraban, para peserta membahas berbagai agenda strategis, termasuk evaluasi program kerja sebelumnya, penyusunan rencana kerja ke depan. 

Ir. Rimal Hamal, M.P selaku Wakil Direktur Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Polipangkep menyampaikan bahwa Mubes kali ini merupakan bentuk komitmen alumni dalam membangun jejaring yang solid dan produktif. “Kami berharap, melalui musyawarah besar ini, alumni tidak hanya menjadi wadah silaturahmi, tetapi juga bisa berkontribusi nyata bagi kemajuan taekwondo di Polipangkep dan di masyarakat,” ujarnya.

Turut hadir membuka acara Direktur Polipangkep, Prof. Dr. Mauli Kasmi, S.Pi., M.Si dalam sambutannya mengatakan bahwa ini bukan sekadar agenda organisasi, tetapi momentum penting untuk menyatukan visi, mengevaluasi langkah dan merancang arah gerak ke depan.

“Saya pribadi merasa  bangga melihat semangat dan kepedulian rekan-rekan alumni yang terus terjaga hingga hari ini yang menunjukkan bahwa nilai-nilai Taekwondo yang kita pelajari dulu  courtesy, integrity, perseverance, self-control, dan indomitable spirit bukan hanya hidup di atas matras, tapi juga kita bawa ke dalam kehidupan sehari-hari,” ungkapnya.

News Feed