Prodi Agribisnis Peternakan dikembangkan berdasarkan nilai-nilai etika/moral, budi luhur, kepekaan dalam menangkap berbagai isu sosial, pengembangan berpikir kiritis dan kepekaan menangkap peluang-peluang agribisnis peternakan, juga dimaksudkan untuk menciptakan alumni dengan gelar Sarjana Terapan Peternakan (S.Tr.Pt).
VISI :
Menjadi pusat pendidikan vokasi dalam bidang Agribisnis Peternakan yang Inovatif, Unggul, Berbudaya, Berbasis Industri dan Berkearifan Lokal Pada Tahun 2030.
MISI :
- Menyelenggarakan pendidikan vokasi yang menjunjung tinggi asas agama dan budaya yang diatur dalam konstitusi negara kesatuan Republik Indonesia guna menghasilkan lulusan yang berkarakter jujur, cerdas, peduli, tanggungjawab beretos kerja tinggi dan memiliki jiwa pemimpin yang mengayomi serta sadar akan kondisi sosial masyarakat.
- Menyelenggarakan pendidikan vokasi dengan sistem kurikulum yang berbasis sumber daya lokal dan industri guna menghadapi revolusi industri 4.0.
- Melaksanakan penelitian dan mendesiminasi hasil penelitian tersebut guna mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni dalam bidang agribisnis peternakan yang unggul dan kompetitif.
- Melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan memanfaatkan ipteks terapan dalam rangka menyediakan lapangan kerja dalam bidang peternakan dan meningkatkan kesejahteraan peternak melalui pola pendampingan Desa Binaan sebagai epicentrum pendidikan keterampilan peternak.
- Membangun kerjasama dengan kelompok ternak hingga industri peternakan, pemerintah desa hingga provinsi, nasional bahkan internasional demi terciptanya pendidikan yang unggul.
KEUNGGULAN PROGRAM STUDI
Program Studi Agribisnis Peternakan bisa untuk semua jurusan bagi yang ingin belajar ilmu peternakan dan ingin mendalami ilmu bisnis maupun ekonomi. Agribisnis Peternakan akan mengkader putra putri bangsa yang akan berperan dalam mewujudkan ketahanan pangan hewani; dapat menjadi pribadi yang produktif dan terus berkarya sehingga dapat menjadi pelopor pangan hewani yang unggul dan berdaya saing; menjunjung tinggi budaya kearifan lokal, semangat nasionalisme dan jiwa patriotisme. Agribisnis Peternakan mempelajari aspek budidaya, pengolahan hasil, manajemen usaha, kewirusahaan, serta komersialisasi dan pemasaran produk peternakan.
PROFIL LULUSAN
Setiap lulusan program studi Agribisnis Peternakan diharapkan dapat menjadi :
- Wirausaha Peternakan, yaitu mampu mendirikan usaha rintisan komoditas peternakan unggas secara mandiri atau bekerjasama dalam mendirikan dan mengembangkan agribisnis unggas.
- Penyuluh Pertanian level Advisor, yaitu menyiapkan, melaksanakan, mengembangkan, mengevaluasi, dan melaporkan kegiatan bidang peternakan unggas.
- Manager peternakan unggas, yaitu merencanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, mengawasi, dan mengkoordinasikan manajemen atau kegiatan dari peternakan unggas.
Fasilitas
- Teaching Farm
- Kandang Ayam Ras Petelur
- Kandang Ayam Broiler
- Kandang Ternak Itik
- Kandang Penetasan
- Ruang Kelas
- Padang Rumput
Kerjasama Dunia Industri
- PT. Cahaya Mario Brother, Sidrap
- PT. Perkasa Pullet Layer Farm
- UPT PT HPT Maros
- Multi Farm
- Usaha Ternak Itik Manis, Kabupaten Sidrap
- PT. Lampoko Biourine, Pinrang
- Usaha Ternak Al- An’am
- P4S Ramah Lingkungan
- CV. KUR Agrolestari
- Usaha Ternak Kuda, Kabupaten Jeneponto
- Usaha Ternak Kambing Majen
- Usaha Kelompok Tani Ternak Tanjengan
- PT. Buls, Sidrap
- PT. Japfa Comfeed Indonesia Tbk, Makassar
- Charoen Pokphand, Makassar
- PT. Malindo Feedmil
- PT. Perkasa Pullet Layer Farm
- UD Rahma
- Nur Miyazaki Farm
- Dinas Pemadam Kebakaran, Maros
- Kelompok Peternak Itik Sakina
- Kelompok Peternak Itik Cahaya Matajang
- Bina Ternak Mandiri Pajalele
- Usaha Mutiara Qalbu
- Mutiara Quail Farm
- Kelompok Ternak Jaya Bersama Pajalele
- PT. Berdikari United Livestock
FOTO BEBERAPA FASILITAS DAN KEGIATAN PRAKTIKUM
FOTO SERTIFIKAT AKREDITASI